Setelah Kamu memahami apa itu baris, kolom, cell dan range pada excel, selanjutnya kita akan mencoba menggunakan baris dan kolom di excel.
Untuk pembahasan kali ini kita akan mencoba menambahkan kolom dan baris pada data excel kemudian edit kolom dan barisnya.
Menambahkan kolom dan baris ini memiliki fungsi ketika kita bekerja dengan suatu data kemudian kita akan menyisipkan data baru pada data tersebut.
Sebaliknya kita dapat menghapus kolom dan baris data ketika kita membutuhkannya.
Cara Menambahkan Kolom dan Baris Baru
Ada beberapa cara bisa kita gunakan untuk menambahkan kolom dan baris pada data excel, disini kita dapat gunakan shortcut atau dapat menggunakan command button yang sudah tersedia di Tab Home.
Cara Pertama

Menambahkan baris dan kolom dengan command button atau perintah pada Tab Home. berikut caranya.
Menambah kolom baru
- Letakkan Pointer pada kolom data
- Masuk ke tab Home
- Klik insert dan Pilih Insert Sheet Column
Sama halnya dengan menambah baris baru, kita dapat melakukan langkah berikut ini :
Menambah Baris baru
- Letakan Pointer pada Baris data
- Masuk ke tab Home
- Klik insert dan Pilih Insert Sheet Rows
Cara Kedua

Cara menambahkan baris atau kolom baru dengan cara Klik kanan (shortcut) :
- Klik kanan pada nomor baris yang diinginkan.
- Pada Form pilih Insert
- Jika ingin menambahkan lebih dari 1 baris kamu dapat seleksi nomor sesuai dengan kebutuhan kemudian klik kanan pilih insert
Cara untuk menambahkan kolom baru pada tabel hampir sama dengan baris :
- Klik kanan pada kolom Huruf yang akan ditambahkan datanya.
- Pilih Insert
- Jika ingin menambahkan lebih dari satu kolom kamu dapat seleksi kolom sesuai dengan kebutuhan ( misal dua kolom terseleksi) kemudian klik kanan pilih insert
- Kolom baru yang ditambahkan pada kolom sebelumnya dari kolom yang kita seleksi.
Cara Menghapus Baris dan Kolom
Untuk menghapus baris atau kolom yang sudah tidak diperlukan lagi dalam data, kamu bisa lakukan langkah-langkah berikut ini.
- Klik kanan pada nomor baris atau huruf yang akan di hapus
- Untuk menghapus lebih dari satu cell kamu bisa menggunakan seleksi beberapa baris atau kolom.
- Pilih Delete
Melebarkan Baris dan Kolom Sesuai Isi Data
Setelah kamu inputkan data pada cell dengan digit angka atau huruf yang panjang, biasanya data tersebut ditampilkan dengan simbol “#####” untuk menampilkan file dalam satu cell lakukan langkah berikut ini.
- Blok kolom
- Arahkan kursor pada batas kolom atau baris
- Pastikan kursor membentuk simbol +
- Kamu dapat gunakan Double Klik pada batas baris atau kolom tersebut.
Sekian dulu pembahasan kali ini, Semoga dapat membantu untuk para pembaca semua.